Ordered List

close
close
Home » , , » Southgate Cadangkan Rooney Saat Jumpa Spanyol

Southgate Cadangkan Rooney Saat Jumpa Spanyol

Written By RandaRexsa on Monday, November 14, 2016 | 11/14/2016 08:09:00 AM

TRIBUNHARIAN.COM - Manajer interim timnas Inggris, Gareth Southgate memastikan bahwa Wayne Rooney akan memulai pertandingan melawan Spanyol (16/11) di bangku cadangan. Southgate juga memastikan bahwa Jordan Henderson akan menjadi kapten Inggris pada laga tersebut.

Rooney tidak sedang dalam kondisi kebugaran terbaiknya dan mengalami cedera ringan. Pemain Manchester United ini bahkan harus melewatkan sesi latihan Inggris pada hari senin (14/11) waktu setempat.

"Saya tidak akan memainkan Wayne sejak awal pada pertandingan ini jadi kita akan memutuskan jalan mana yang akan kita tempuh untuk pergi," kata Southgate yang juga memastikan bahwa Joe Hart akan tampil sejak awal laga.

Tanpa Rooney sebagai pemain inti, secara otomatis Southgate juga harus menyiapkan seorang pemain untuk menjadi kapten pengganti. Seperti biasanya, posisi kapten akan diberikan kepada Jordan Henderson dari Liverpool.

"Jordan Henderson akan menjadi kapten. Kami memiliki beberapa pemimpin dan Jordan adalah salah satu yang punya peran besar sejak saya datang mengambil peran ini."

"Kita tidak bisa hanya memiliki satu kapten, Kami punya pemain yang bisa berbagi tanggung jawab dan Jordan telah menunjukkan bahwa ia bisa melakukannya," pungkas Southgate.




Sumber Info : Bola.net
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

FANSPAGE

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. TRIBUN HARIAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger