Ordered List

close
close
Home » , , » Inter Hubungi Mourinho Untuk Dapatkan Pemain MU ini

Inter Hubungi Mourinho Untuk Dapatkan Pemain MU ini

Written By RandaRexsa on Monday, November 14, 2016 | 11/14/2016 07:29:00 AM

TRIBUNHARIAN.COM - Rencana Manchester United melakukan cuci gudang dengan menjual sejumlah pemain mereka mendapatkan sambutan dari Inter Milan. Klub asal Italia ini disebut mulai mendekati Jose Mourinho agar pemain yang akan dilepas diberikan ke Inter.

Mourinho memang disebut tidak puas dengan skuat yang ia miliki di MU. Banyak pemain yang kehadirannya tidak diinginkan oleh pelatih asal Portugal. Beberapa media menyebut setidaknya ada delapan pemain yang akan dilepas oleh Mourinho pada bulan Januari mendatang.

Dari beberapa pemain yang akan dikeluarkan dari skuat MU, tiga di antaranya masuk dalam bidikan Inter. Seperti dikutip dari Corriere, mereka yakni: Matteo Darmian, Chris Smalling, dan Daley Blind.

Untuk mendapatkan jasa pemain tersebut, Inter akan coba melakukan pendekatan kepada Mourinho. Keduanya memang memiliki hubungan yang baik. Mourinho pernah memberikan gelar treble winner kepada Inter beberapa musim yang lalu.

Sementara itu, pelatih baru Inter, Stefano Pioli, dikabarkan menambahkan satu nama pemain MU untuk diboyong oleh manajemen. Ia ingin Memphis Depay yang tidak mendapatkan kesempatan bermain di Mu dibawa juga ke Italia.




Sumber Info : Bola.net
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

FANSPAGE

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. TRIBUN HARIAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger