Ordered List

close
close
Home » , , » Amankan Demo Ricuh, Anggota TNI dan Polisi Terluka

Amankan Demo Ricuh, Anggota TNI dan Polisi Terluka

Written By RandaRexsa on Friday, November 4, 2016 | 11/04/2016 08:14:00 AM

Demo Ricuh, Anggota TNI dan Polisi Terluka 

TRIBUNHARIAN.COM, JAKARTA - Kericuhan pecah di depan Istana Negara, Jl Medan Merdeka Utara. Sejumlah petugas polisi dan TNI mengalami luka-luka akibat kericuhan itu.

Pantauan di lokasi, Jumat (4/11/2016), Pukul 20.30 WIB, ada sejumlah petugas polisi dan TNI yang terluka. Anggota TNI tersebut terlihat sedang dirawat di mobil ambulans. Dia mengalami luka di pelipis kiri matanya.


Selain itu satu orang polisi juga terluka di bagian wajah terkena lemparan para pendemo. Polisi itu dilarikan masuk ke dalam kompleks Istana Merdeka menuju depan Masjid Baiturrahman.

Tak lama berselang, sebuah ambulance yang selalu disiagakan di Istana Kepresidenan datang. Polisi yang terluka itu langsung dimasukkan ke dalam ambulans yang langsung melaju meninggalkan Istana.

Selain anggota polisi dan TNI, massa demonstran juga mengalami luka-luka. Terlihat ada dua orang yang digotong oleh rekannya menuju ambulans.

Belum diketahui dua orang itu mengalami luka bagian mana. Situasi sampai saat ini sudah sedikit kondusif.

Petugas kepolisian meminta massa untuk menjauh dari istana. Massa kini terpusat di Bundaran Patung Kuda.


Sumber Info : Detik.com 
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

FANSPAGE

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. TRIBUN HARIAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger